Sunday, 30 August 2015

PANDAN MAGIC CUSTARD CAKE DENGAN OTANG

Recipe in broken english bellow.


Alhamdulillaaaah…

Jika sebelumnya saya pernah membuat magic custard versi bika ambon, kali ini kesampaian juga buat magic custard cake yang asli ini. Mumpung liburan dan jadi pengangguran di rumah hahaha. Magic custard cake adalah kue yang terdiri dari tiga lapisan yang mana masing-masing lapisannya memiliki tekstur yang berbeda. Bagian atas seperti sponge cake, bagian tengah seperti creamy custard, dan bagian bawah seperti dense custard (seperti lapis). Magic-nya adalah, ketiga lapisan ini hanya dibuat menggunakan satu adonan. Pada resep ini saya berikan twist berupa perasan daun pandan untuk menambah aroma. Resep saya contek dari Yellowsaffron (thanks for the recipe). Berikut resep yang sudah saya modifikasi sesuai dengan ketersediaan bahan di rumah.

Bahan (Ingredients):
4 putih telur (4 egg whites)
1 sdt perasan jeruk nipis (1 tsp lime)
4 kuning telur (4 egg yolks)
140 g gula (140 g caster sugar)
1 sdm air es (1 tbsp ice cold water)
125 g mentega atau margarin cair- salted (125 g melted butter or margarin-salted)
120 g tepung terigu protein rendah (120 g cake flour)
½ sdt vanili bubuk (½ tsp vanilla powder)
500 ml susu hangat - saya pakai susu bubuk yang dicairkan dengan air sampai 500 ml (500 ml warm milk – I use milk powder diluted in water ad 500 ml)
1 lembar daun pandan (1 pandan leaf)

Step :
1. Cairkan mentega (Melt the butter).

2. Potong-potong kecil daun pandan. Blender dengan air panas 500 ml, peras. Air perasan pandan digunakan untuk melarutkan susu bubuk. (Cut pandan leaf in to small pieces. Blend with 500 ml slightly hot water. Strain. Use this to dissolve milk powder)

3. Buat meringue dengan mengocok putih telur dalam wadah bebas lemak. Mixer putih telur sampai berbusa dengan kecepatan rendah. Masukkan jeruk nipis. Dari kecepatan rendah, perlahan naikkan kecepatan hingga terbentuk soft peaks. Kocok dengan kecepatan maximum hingga terbentuk stiff peaks. (Make the meringue by beating egg whites in a clean greass free bowl. In low speed, beat egg whites until foamy. Add in lime. Gradually speed up until maximum speed and stiff peaks formed)

4. Pada wadah lain, dengan mixer (tidak perlu dicuci) kocok kuning telur, vanili dan gula dengan kecepatan tinggi sampai pucat dan mengembang. (Beat egg yolks, vanilla powder and sugar in another bowl with high speed until pale)

5. Turunkan kecepatan mixer hingga mencapai kecepatan terendah. Masukkan air es dan mentega cair sambil diaduk. Perlahan masukkan tepung yang diayak dan susu sambil terus diaduk dengan kecepatan rendah. Matikan mixer. (Lower the speed, add in water, melted butter to the egg yolk mixture and mix well. Add in sifted flour and milk, mix until combined and turn off the mixer).

6. Masukkan meringue, aduk perlahan dengan teknik aduk balik. (Fold the meringue to egg yolk mixture)

7. Masukkan ke dalam loyang yang sudah dioles mentega dan diberi taburan tepung. (Pour the batter in to the nonstick pan, you may use baking sheet as well)

8. Panggang dengan otang api sedang selama ± 1 jam, hingga matang - kue matang ketika sedikit bergoyang saat loyang digerakkan. (Bake with otang in medium heat for ± 1 hour – the cake is done when it doesn't jiggle too much)

9. Dinginkan pada suhu ruang dan masukkan kulkas agar set. (Cool down in room temperature and chill in the fridge)

10. Sajikan dingin. (Serve cold)

Review :
  • Enak, tapi sedikit terlalu manis, karena saya menggunakan susu bubuk yang dasarnya sudah manis. Jadi lain kali mungkin gulanya dikurangi menjadi 120 g. Btw pada resep di atas gula sudah saya kurangi dari 150 g menjadi 140 g. (Delish, but it’s still a little bit too sweet for me. That’s probably because I use sweetened milk powder. So next time I cut the sugar to 120 g. Btw, the original recipe use 150 g sugar)
  • Warna sedikit hijau. Saya pikir warna hijaunya tidak akan keluar sama sekali tapi ternyata kue berwarna kehijauan. Lain kali pakai 3 lembar daun pandan aja, biar warnanya lebih keluar. (The collour of cake was greenish. At first I thought it would be just yellowish cake, but it turned out slightly green. Next time use 3 pandan leaves so the collour will stand out more.)
  • Kue lengket di loyang. Seharusnya saya menggunakan kertas roti / parchment paper. Tapi karena ngak ada jadi saya ganti margarin + tepung. Bukan pilihan yang bagus. (The cake sticked to the pan. Baking paper should be used so it doesn’t get sticky. Since I don’t have baking paper, I substitute it with margarine and flour. It was NOT a good choice. Use 8x8 inches pan for the best result)

Curcol time….

Sebaiknya pakai gula halus yaa – atau blender gula terlebih dahulu. Saya menggunakan gula biasa (granulated) dan saat mengocok kuning telur si gula tidak mau melarut hihihi.

Seharusnya resep di atas menggunakan baking sheet, agar kue mudah dikeluarkan dari loyang. Kue saya tidak bisa jatuh ketika di balik, jadi tetap nempel di loyang. Meskipun tidak terlalu lengket.

Biar cantik, gunakan loyang persegi ukuran 8 inchi yang agak dalam. Loyang harus cukup dalam, karena lapisan atas dari kue ini akan mengembang. Meskipun nanti mengempes lagi hihihi.

Sepertinya kemarin saya memangang dengan suhu yang  terlalu tinggi. Jadinya lapisan tengahnya sedikit. Padahal lapisan tengahnya itu yang saya suka, sangat creamy. Tapi saya tak heran sih, namanya juga manggang pakai otang, jadi suhunya tak terkontrol kadang-kadang suka ketinggian.

Setelah kali ketiga membuat sesuatu yang custardy sepertinya saya tidak begitu tertarik baikmdengan rasa maupun teksturnya. Saya pernah membuat roti isi custard dan langsung eneg/mblenger pada proses makan roti kedua. Tapi besoknya udah nggak eneg lagi sih. Kalau pada kue magic custard ini rasa-rasanya lebih tidak eneg, soalnya ada pandannya, mungkin?

Ada yang punya resep bagaimana cara membuat custard agar tidak eneg?

Anyway sorry for my broken English >,<

Source : Yellowsaffron - Magic cake - recipe

No comments:

Post a Comment

Hai haaaaiiii terimakasih sudah mampir ke blog My Rustic Dishes.
Kalau ada yang kurang jelas, atau ada yang ingin ditanyakan silakan tinggalkan komentar di sini :)

Komentar kalian akan membuat blog ini lebih hidup. Terima kasih, You guys are awesome! :D